SISTEM INFORMASI PEMBINA JASA KONSTRUKSI

Logo Login
  • Beranda
  • Profil DKSDK
    • STRUKTUR ORGANISASI
    • RENSTRA DKSDK
    • TUPOKSI DBKSDJK
  • Layanan
    • SEKILAS SIPJAKI
    • FAQ
  • Berita Terbaru
  • Peraturan
  • DATA JAKON
    • OPD
    • Paket Pekerjaan
  • Pelatihan
    • Tenaga Ahli
    • Tenaga Terampil
  • Pengawasan
    • Kecelakaan
Berita
02 November, 2021

PELATIHAN DAN SERTIFIKASI TENAGA TERAMPIL K3 KONSTRUKSI DPUPRPKP KOTA MALANG

MALANG - Sejalan dengan PP No.22 Tahun 2020 tentang Peraturan Pelaksanaan UU No.2 Tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi yang tertuang dalam Pembinaan Jasa Konstruksi oleh Pemerintah Daerah, Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP) Kota Malang menyelenggarakan Pelatihan dan Sertifikasi Tenaga Terampil Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Konstruksi. Pelatihan dan Sertifikasi yang diikuti oleh 60 warga Kota Malang ini berlangsung selama 5 hari di Universitas Merdeka Malang.

Kegiatan yang bekerjasama dengan Lembaga pelatihan Kerja (LPK) Universitas Merdeka Malang ini dibuka oleh Kepala DPUPRPKP Kota Malang, Ir. Diah Ayu Kusumadewi, M.T. pada Senin, 25 Oktober 2021. Beliau menyampaikan bahwa kebutuhan daya saing usaha, beragamnya standar kompetensi, dan lemahnya daya saing Sumber Daya Manusia (SDM) membuat pentingnya pelaksaan kegiatan pelatihan ini. "Salah satu upaya penataan dan penguatan sektor jasa konstruksi adalah pelatihan tenaga terampil konstruksi, dimana pelatihan tersebut merupakan kegiatan meningkatkan kompetensi tenaga terampil sehingga dapat terpenuhi kualitas dan kuantitas tenaga terampil konstruksi." ujar Diah. Acara pembukaan ini turut dihadiri oleh Rektor Universitas Merdeka Malang dan Ketua UPT Balai Latihan Kerja (BLK) Singosari.

Pelatihan ini sendiri dilaksanakan selama 5 hari, yaitu pada 25-29 Oktober 2021 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Merdeka Malang. Hari pertama dan kedua, peserta yang terbagi menjadi 3 kelas disuguhi dengan pemahaman teori yang disampaikan oleh para instruktur. Di hari ketiga dan keempat, peserta dengan antusias melakukan praktik lapangan berupa cara pemakaian APD dan body harness yang benar, simulasi pemakaian APAR, serta praktik menaiki dan menuruni scaffolding dengan APD terpasang. Di hari kelima, para peserta menjalani ujian sertifikasi berupa ujian tulis, lisan, dan praktik dari para asesor. Disini lah para peserta akan dinilai kompetensinya untuk bisa mendapatkan sertifikat kompeten dari BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi).

Dengan adanya kegiatan pelatihan tenaga terampil konstruksi ini diharapkan semakin tersedianya SDM yang kompeten dan memiliki standar dalam kegiatan konstruksi di Kota Malang. Dalam kesempatan ini, tersedianya personel-personel pelopor K3 Konstruksi, yang paham dan sadar akan prosedur keselamatan dan kesehatan dalam pekerjaan konstruksi, hingga pada akhirnya dapat mencegah dan meminimalisasi kecelakaan kerja.
(Rio Dermawan Ridhwan)

Berita Terpopuler

  • Sosialisasi Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Sektor Jasa Konstruksi Bersama Asosiasi Jasa Konstruksi Kabupaten Tuban
    21 April, 2021 - By WAHYU YUWONO PRIBADI
  • PELATIHAN SIPJAKI
    25 March, 2021 - By MISBAH N. ALANNUR
  • Pelatihan Dan Uji Sertifikasi Tenaga Ahli Muda Teknik Bangunan Gedung di Provinsi Kepulauan Riau
    31 December, 2021 - By Teguh Marsetiawan
  • Pelatihan Penyelenggaraan Sistem Informasi Pembinan Jasa Konstruksi (SIPJAKI) Tahun anggaran 2021
    25 March, 2021 - By megawati manurung
  • SOSIALISASI DAN BIMBINGAN TEKNIS ADMINISTRATOR SISTEM INFORMASI PEMBINA JASA KONSTRUKSI (SIPJAKI) Se - PROVINSI JAMBI
    22 July, 2021 - By Jaka Mandanu

Jl. Pattimura No. 20 Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12110
Telp/Fax. 021 - 739 5063, 739 5375, 7279 9238
kelembagaan.djbk@pu.go.id

Copyright ©2021. All Rights Reserved by SipjakiTeam