Pembinaan Jasa Konstruksi dan Pengawasan Tertib Penyelenggaraan Jasa Konstruksi
UPTD Alat Berat dan UPTD Laboratorium Bahan Konstruksi Tingkatkan Pemahaman Peran dan Fungsi
Pada hari Jum’at, 31 Oktober 2025, telah dilaksanakan kegiatan Pembinaan Jasa Konstruksi dan Pengawasan Tertib Penyelenggaraan Jasa Konstruksi yang dihadiri oleh Staf UPTD Alat Berat dan Staf UPTD Laboratorium Bahan Konstruksi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kompetensi aparatur dalam pelaksanaan penyelenggaraan jasa konstruksi yang tertib, profesional, dan sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku.
Kegiatan pembinaan ini menghadirkan Bapak Wisnu Resdiawan, S.E., S.T., M.Si sebagai narasumber, yang menyampaikan materi tentang “Peran dan Fungsi UPTD Alat Berat dan UPTD Laboratorium Bahan Konstruksi”. Dalam paparannya, beliau menekankan pentingnya sinergi antara kedua UPTD dalam mendukung penyelenggaraan jasa konstruksi yang berkualitas, mulai dari aspek peralatan hingga pengujian bahan konstruksi.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana evaluasi dan penguatan koordinasi antar unit pelaksana teknis, khususnya dalam mendukung kebijakan pemerintah daerah di bidang konstruksi. Diharapkan melalui pembinaan ini, seluruh peserta dapat lebih memahami peran strategis UPTD dalam menjamin mutu dan ketertiban pelaksanaan jasa konstruksi di lapangan.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan interaktif, ditandai dengan antusiasme peserta dalam sesi diskusi dan tanya jawab. Melalui kegiatan ini, diharapkan ke depan pelaksanaan jasa konstruksi dapat semakin tertib, efisien, dan berdaya saing tinggi.