Sosialisasi Katalog Elektronik & Fitur BIKON di Website DPUPR Kota Pasuruan
Pada Selasa, 7 Oktober 2025, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Pasuruan menggelar kegiatan Sosialisasi Katalog Elektronik Sektor Konstruksi dan BIKON (Bina Konstruksi). Acara ini berlangsung di Ruang Rinjani, Hotel Ascent Premiere Kota Pasuruan, dan diikuti oleh 100 peserta. Terdiri dari 80 perwakilan badan usaha jasa konstruksi dari 11 asosiasi serta 20 peserta dari berbagai OPD terkait, kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan berbagi pengetahuan seputar dunia konstruksi dan teknologi.
Dalam sambutannya, Kepala Dinas PUPR menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas DPUPR untuk melakukan pembinaan dan peningkatan kapasitas kelembagaan konstruksi. Hal ini sejalan dengan amanat PP No. 22 Tahun 2020, yang mendorong pemerintah daerah untuk terus meningkatkan kompetensi dan profesionalitas tenaga kerja konstruksi.
Sementara itu, Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo (Mas Adi) menyampaikan bahwa pemanfaatan e-katalog adalah langkah penting untuk mewujudkan proses pengadaan yang lebih transparan, cepat, dan akuntabel. “Kegiatan ini adalah bentuk upaya kita bersama untuk menjembatani kebijakan pemerintah pusat dengan pelaksanaan teknis di daerah, serta beradaptasi dengan perkembangan teknologi,” ujarnya.
✨ Acara ini juga diisi dengan tiga sesi materi menarik, yaitu:
1️⃣ Dari Jamsostek Ketenagakerjaan Kota Pasuruan tentang jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja konstruksi.
2️⃣ Dari Biro Pengadaan Barang/Jasa Provinsi Jawa Timur tentang pemanfaatan katalog elektronik sektor konstruksi bagi penyedia jasa dan OPD.
3️⃣ Dari Pembina Jasa Konstruksi Ahli Muda yang memperkenalkan fitur BIKON (Bina Konstruksi) di website resmi DPUPR 👉 pupr.pasuruankota.go.id
.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh pelaku jasa konstruksi dan OPD bisa semakin siap beradaptasi dengan sistem digital, sehingga proses pengadaan dan pembinaan di bidang konstruksi bisa berjalan lebih mudah, transparan, dan efisien 💻🤝