Kegiatan Fasilitasi dan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Jenjang 7 di Kabupaten Barito Selatan
Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Bidang Jasa Konstruksi mengadakan kegiatan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Kualifikasi Ahli. melalui kegiatan ini saya harapkan kemampuan dan keahlian Tenaga Kerja Konstruksi dapat lebih ditingkatkan serta dipertajam lagi sehingga dapat kembali bekerja membangun infrastruktur di Provinsi Kalimantan Tengah dengan penuh semangat dan motivasi yang tinggi serta dapat memenuhi harapan masyarakat Kalimantan Tengah akan infrastruktur yang maju, baik serta berkualitas.
Peserta Kegiatan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Kualifikasi Ahli (jenjang-7) ini berasal dari Kabupaten Barito Selatan, Kabupaten Barito Utara, Kabupaten Barto Timur dan Kabupaten Murung Raya.