PELAKSANAAN UJI KOMPETENSI YANG DILAKSANAKAN OLEH DPD HATSINDO BENGKULU
Pada Hari ini Senin tanggal 9 Januari 2023 LSP DPD HATSINDO Bengkulu melaksanakan uji kompetensi tenaga kerja konstruksi bertempat di Gedung Aula Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Provinsi Bengkulu Jalan Prof. Dr. Hazairin, S.H No. 901.
Adapun jabatan kerja yang diujikan pada unji komptensi ini adalah :
1. Manajer pelaksana konstruksi sistem produksi air minum (SPAM)-Sipil-Bangunan air minum-Teknisi/Analis Jenjang 6
2. Pelaksana konstruksi bangunan unit distribusi SPAM-Sipil-Bangunan air minum-Teknisi/Analis Jenjang 4
3. dan Pelaksana Lapangan Saluran Irigasi denagn kulaifikasi Madya
Hal ini dilaksanakan dalam rangka pemenuhan amanat Undang-Undang No. 2 Tahun 2017 Tentang Jasa Konstruksi Pasal 70 yang menyatakan bahwa : setiap yang bekerja dan setiap pengguna jasa dan/atau penyedia jasa wajib memiliki seryifikat kompetensi kerja.