Pelatihan Tenaga Terampil Konstruksi di Kabupaten Banggai
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Banggai melaksanakan Pelatihan Tenaga Terampil Konstruksi untuk jabatan kerja tukang Bata dan Tukang Kayu selama 2 hari bertempat di hotel Santika Luwuk, Pelatihan ini dilaksanakan mulai Selasa 22 Nopember 2022 sampai dengan Rabu 23 Nopember 2022.
Peserta yang mengikuti pelatihan ini berjumlah 60 puluh peserta yang terbagi dalam 2 kelas yakni 30 peserta Pelatihan tukang Bata dan 30 peserta pelatihan Tukang Kayu dengan instruktur dari Universitas Tompotika Luwuk dan SMK Negeri 2 Luwuk.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Banggai Drs. Bambang Eka Sutedy, MH dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam Undang-undang nomor 2 tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi mengamanatkan tenaga kerja yang melaksanakan Perencanaan, Pelaksanaan dan Pengawasan konstruksi harus memiliki sertifikat keahlian atau keterampilan. Dengan Pelaksanaan Pelatihan ini maka akan membekali tenaga kerja dengan kemampuan keterampilan kerja yang sesuai standar mutu pekerjaan
Pelatihan ini dilaksanakan dengan metode pembelajaran di kelas selanjutnya melakukan Praktek Kerja.